Bantu Si Kecil Berpuasa
Puasa bukan halangan bagi orang tua untuk bermain dengan si kecil. Bukankah aktivitas orang yang berpuasa sama dengan aktivitas yang kita lakukan di luar bulan puasa? So, sebenarnya kita bisa tetap meluangkan waktu untuk bermain dengan anak. namun, bentuk permainannya perlu dipilih agar tidak mengganggu puasa Anda bersama si kecil.
Apabila Anda dan anak Anda senang bermain di luar rumah, usahakan untuk memilih permainan yang tidak terlalu melelahkan. Apalagi jika anak Anda juga sedang belajar berpuasa.
Kira-kira permainan apa yang bisa dilakukan bersama anak saat berpuasa? Barangkali beberapa permainan berikut dapat Anda lakukan di sore hari sambil menunggu waktu berbuka.
Banyak orang memilih mengisi waktu sorenya dengan olah raga ringan seperti bersepeda. Sensasi naik sepeda dengan santai dipercaya akan membawa suasana hati bahagia bagi pelakunya. Barangkali karena tenaga yang dikeluarkan untuk melakukan olahraga ini relatif kecil.
Selain itu, bersepeda akan melatih kebugaran otot tubuh kita. Kaki kita mengayuh pedal. Tangan lurus memegang kemudi sepeda. Sementara bibir tidak berhenti tersenyum bagi tetangga dan kenalan yang dijumpai di jalan.
Tanaman menghasilkan oksigen yang membuat kita merasa segar saat berada di sekitarnya. Di taman, kita dapat menghirup oksigen sepuasnya dengan gratis. Berjalan-jalan ke taman, selain untuk menikmati keindahannya, juga dapat Anda gunakan untuk membangun hubungan batin yang erat dengan si kecil.
Kita sebaiknya memanfaatkan setiap sudut rumah dengan meletakkan tanaman yang dapat menyejukkan pandangan. Keberadaan tanaman hias di sekeliling rumah akan menambah keasrian rumah kita. Untuk itu, kita perlu merawatnya dengan cermat.
Waktu sore sangat tepat Anda gunakan untuk melakukan perawatan taman rumah Anda. Bersama si kecil, Anda bisa mengajaknya menyirami tanaman, mencabuti rumput liar yang tumbuh dalam pot, atau memotong bagian pohon yang layu. Air yang dia siramkan akan memberi sensasi kesegaran baginya yang tengah berjuang menuntaskan puasa.
Bercerita juga bisa dipilih untuk mengisi waktu luang Anda. Beri kesempatan si kecil untuk memilih buku cerita yang ingin dibacakan. Pilihlah tempat yang nyaman. Selanjutnya, Anda bacakan isi buku tersebut. Selama membaca cerita, jangan lupa untuk menyisipkan pesan-pesan moral yang penting bagi mereka. Niscaya, acara ini akan membawa kebahagiaan bagi Anda semua.